Rossi Posisi Kedua


Pembalap Inggris Cal Crutchlow tampil sebagai juara dalam pagelaran Moto GP di Sirkuit Philips Island, Australia. Cal mengalahkan pembalap Yamaha Valentino Rossi yang harus puas menduduki posisi runner up, disusul pembalap Suzuki Maveric Vinales. Pada balapan yang dilangsungkan dalam cuaca cerah ini, pembalap Honda Marc Marquez, yang baru saja memastikan gelar juara dunia 2016 pekan lalu bernasib tragis. Rider asal Spanyol itu terjatuh ketika balapan tersisa 17 lap lagi. Posisi keempat dalam balapan di Australia direbut pembalap Ducati Andrea Dovisioso, selanjutnya Pol Espegaro dan Jorge Lorenzo diurutan keenam.