Begini Format KJP Plus Yang Dijanjikan Cagub DKI Anies


Anies Baswedan Calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta nomor urut tiga, terus mensosialisasikan salah satu program kerjanya ketika terpilih nanti, yaitu Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus. Hal itu juga disampaikan saat berada di kelurahan Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat, Sabtu (12/11).

Anies kemudian memberi pemaparan soal KJP Plus. Nantinya, KJP Plus akan diberikan juga ke anak putus sekolah, bukan hanya yang bersekolah. 

KJP Plus yang menjadi senjata Anies-Sandi adalah integrasi antara KJP dan Kartu Indonesia Pintar (KIP). KJP Plus nantinya akan dibagikan untuk semua anak usia sekolah 6-21 tahun.

"KJP Plus dapat ditarik tunai, khususnya bagi masyarakat tidak mampu," kata Anies kepada wartawan. 

Bantuan tunai lewat KJP Plus itu hanya untuk  keluarga kurang mampu. Yang mampu hanya mendapatkan manfaat akses bagi fasilitas pendidikan tertentu. KJP Plus dapat dipergunakan untuk biaya pendidikan nonsekolah, seperti kursus-kursus ketrampilan yang nanti akan ditunjuk sebagai penerima KJP Plus. (Cg)

Foto: Merdeka.com